PELATIHAN KERAJINAN GERABAH
Admin 19 Oktober 2021 00:45:51 WIB
Desa Wisata Kasongan adalah salah satu desa yang berada di Bantul D.I.Yogyakarta menjadi rujukan tempat Pelatihan Kerajinan Gerabah yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Ngrencak Kecamatan Panggul Kabupaten Trenggalek melalui Program Dana Desa Bidang Pemberdayaan Kemasyarakatan. Pelatihan ini dilaksanakan sebagai realisasi progam yang telah tertuang dalam APBDesa Tahun Anggaran 2021.
Pelatihan Kerajinan Gerabah ini dilaksanakan selama 3 (tiga) hari, dengan Jadwal : Hari pertama adalah cara pembuatan gerabah melalui Teknik putar. Hari kedua adalah cara pembuatan gerabah melalui Teknik Cetakan. Hari ketiga adalah fiishing pengecetan gerabah. Pelatihan ini dibimbing langsung oleh pelatihan yang sudah bersertifikat kepelatihan, yaitu Bapak Ngadiyana dan Bapak Tukardi. Beliau merupakan pengerajin gerabah professional sekaligus pelatih yang sudah melatih dibeberapa daerah luar propinsi.
“Pelaksanaan pelatihan kerjianan gerabah ini merupakan salah satu program pembangunan desa yang telah dianggarkan sejak tahun anggaran 2019, namun baru bisa merealisasikan kegiatan tersebut dikarenakan terjadinya refucussing anggaran karena dampak pademi covid-19”. Ujar Kepala Desa Ngrencak. “Dan sektor industri kecil merupakan salah satu bentuk strategi alternatif untuk mendukung perekonomian masyarakat desa”. Pungkasnya.
“Hasil ilmu atau pengalaman dari Pelatihan ini diharapkan bisa menjadi motivasi bagi para pengerajin sekaligus bisa meningkatkan kreatifitas juga ekonomi para pengerajin gerabah khususnya dan masyarakat desa pada umumnya.” Ujar Bapak Maryono salah satu anggota BPD juga merupakan Ketua Pokmas Kerajinan Gerabah Desa Ngrencak yang juga mengikuti kegiatan pelatihan ini.
Komentar atas PELATIHAN KERAJINAN GERABAH
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah pengunjung |
- Sambut HUT RI ke-79 Warga se-Desa Ngrencak kerja bhakti dan pengibaran bendera Merah Putih Serentak.
- Marhaban Ya Ramadhan 2024
- Sambut Ramadhan, Pemdes Ngrencak Gelar Megengan Akbar
- Kepala Desa Ngrencak Menghadiri Acara Rutinan Rijalul Ansor Ranting Ngrencak
- Laporan Realiasasi APBDes 2023
- Infografis APBDes Desa Ngrencak Tahun Anggaran 2024
- Infografis APBDes Desa Ngrencak Tahun Anggaran 2023